Churro, snack dari Spanyol

Sudah pernah nyobain Churro?Nggak usah jauh-jauh ke Spanyol. Ada juga di Jakarta. Iseng - iseng, waktu itu, lagi nungguin mobil selesai dicuci, ada cafe di cucian mobil itu, dan cafe itu menawarkan Churro. Penasaran sama nama yang satu itu, akhirnya dipesanlah Churro Original. Banyak menu menarik dari Churro, topping bervariasi. Tapi namanya pertama kali, pesannya yang original.

Churro disajikan berupa stick yang digoreng garing, adonannya terasa mirip donat dan ditaburi gula halus dengan toping coklat dan remahan kacang.



Dan gimana makannya? Celupkan stick churro di dalam cokelat dan kemudian remahan kacang.
Hmmm,, yummy...

Yang penasaran bisa langsung ke Lee's Kopitiam, di sebelah cucian mobil (saya lupa namanya). Kalau kita dari arah PIK yang keluar ke Muara Karang satu arah dan kemudian ke Pluit,  adanya di sebelum belokan masuk ke gerbang Pantai Mutiara, Pluit.
Untuk suasana cafe nya standar banget, banyak nyamuk lagi. Tapi karena ada Churro di sana, jadi agak berdamai dengan suasananya.

Mungkin ada rekomendasi Churro di Jakarta selain di sini???

Rainbow Cake at Hummingbird, Bandung

Ke Bandung kali ini, tujuannya mau ke Hummingbird dan JFC alias Jupe Fried Chicken.
Agak muter - muter ke Hummingbird, karena nggak tahu jalan. Akhirnya ketemu juga. Sayangnya, nggak ketemu JFC. Malah nyasar ampe kemana tahu. Sebenarnya kalau cuman rainbow cake di Jakarta juga banyak yaah. Tapi penasaran sama rasanya di Hummingbird. Soalnya hasil review sih oke - oke.

Sampe di Hummingbird, perasaan lega banget, karena yang namanya abis muter - muter gitu yaa..
Suasana sore itu di Hummingbird cukup ramai. Ada outdoor dan indoor. Gue waktu itu duduk di dalam.
Suasana outdoornya sih yah lumayan lah ya.
Yang gue suka itu suasan indoornya. Nyaman banget. Mungkin karena designnya kayak living room di rumah gitu. Sayang gue nggak sempat mengabadikan sudut - sudut indah di sana.






Rainbow cake di sini lebih padat teksturnya. Kalau rainbow cake di Michel's Pattiserrie di central park lebih lembut kyk bolu biasa gitu, di Hummingbird lebih padat. Lebih enak di Hummingbird kalo menurut gue.
Untuk harga, memang di sini lebih mahal. Untuk minuman pun harganya dibilang murah juga nggak, dibilang mahal juga nggak. Siapin kocek 100 rb per orang kalau yang mau makan berat.

Berburu kerajinan rotan di tengah kota Jakarta

Suatu hari tanpa sengaja, kendaraan umum yang saya tumpangi mengubah rutenya. Apalagi alasannya kalau bukan macet. Rute baru yang diambil si sopir angkot ternyata belum pernah saya lewati sebelumnya. Tau - tau keluar nya di terminal grogol.

Nah, dalam perjalanan rute baru itu, saya melihat sederetan kios menjual perabotan rotan. Hmm,, langsung berpikir suatu hari pasti saya kembali ke sana lagi. Dan berusaha mengingat - ingat jalan menuju ke sana.

Selang berapa lama kemudian, saya sedang mencari display untuk aksesoris saya. Timbullah pikiran, Kenapa tidak memakai rotan saja?
Akhirnya saya ke sana lagi. Kali ini diantar oleh pacar saya. Tidak susah mencarinya.
Kalo dari Jembatan Tiga, Pluit, ambil ke arah Grogol, bakal melewati Season City. Setelah lampu merah pertama setelah Season City, kita belok ke kiri. Nah tinggal lurus saja tuh. Tar ketemu deh, sentra rotan.

Nah ada satu toko yang menarik perhatian saya. Menurut saya, toko rotan yang satu ini lebih berwarna - warni. Variasi rotannya pun lebih beragam. Namanya Madonna Rotan. Memang rotan ini tidak dibuat di Jakarta, jadi kalo mau pesan dalam jumlah banyak, harus pesan jauh - jauh hari sebelumnya.






Rotan yang biasa jadi dekorasi lampu